Saturday, August 21, 2021

SAMBAL ONCOM (Jabar)

Bahan:

10 bh cabai rawit merah, bakar

8 bh cabai rawit hijau, bakar

5 bh cabai merah keriting, bakar

6 btr bawang merah, bakar

1 sdt terasi, bakar

2 cm kencur, bakar

1 sdt garam

175 gr oncom, bakar

5 mata petai, bakar, potong 2 bagian


Cara membuat:

Ulek kasar cabai rawit merah, cabai rawit hijau, cabai merah keriting, bawang merah, terasi, kencur dan garam.

Masukkan oncom dan petai. Ulek kasar sampai tercampur rata.


untuk 4 Porsi

No comments:

Post a Comment